Selamat Datang

Saya Ucapkan Selamat Datang DI Blog Saya,
Selamat Mencari Informasi di Blog Saya.

Senin, 28 Februari 2011

Cara convert harddisk ke NTFS

FormatNTFS 2 197x300 Cara convert harddisk ke NTFS


Mengapa NTFS?
Mungkin kita masih beranggapan bahwa antara FAT32 dan NTFS itu sama,  perbedaannya hanyalah bahwa format FAT32 bisa dibaca oleh Windws 98  hingga Windows 7, dan NTFS hanya bisa dibaca oleh Windows XP, Vista dan  Windows 7. Ternyata ada alasan tersendiri mengapa orang lebih memilih  NTFS jika dibandingkan dengan FAT32. Format NTFS (New Technology File  System) mempunyai beberapa kelebihan. Karena dengan format NTFS maka  data secara otomatis akan terenkripsi. Meskipun dengan perubahan ini  memungkinkan kinerja komputer akan terasa lebih lambat dari sebelumnya  namun keuntungan tetap lebih banyak. Beberapa keuntungan menggunakan  NTFS dari pada FAT atau FAT32 yaitu dari sisi performa yang lebih baik,  keamanan dan lebih tahan uji.
Cara mengubah format Harddisk dari FAT32 ke NTFS sangatlah mudah, kita  tinggal format saja harddisk melalui windows explorer dan kita pilih  File system NTFS kemudian klik start, maka akan ada proses formatting  dan selesai..format harddisk berubah menjadi NTFS. Nah..itu tadi adalah  cara jika harddisk tidak ada datanya. Tentunya jika harddisk ada  datanya maka semua data akan hilang karena harddisk di format.  Bagaimana meng-convert harddisk jika harddisk yang akan kita convert  ada datanya..??
Beberapa program untuk melakukan pekerjaan ini mungkin kita sudah tahu,  diantaranya adalah partition magic dan masih banyak lagi. Jika  permasalahannya kita tidak mempunyai program tersebut maka kita bisa  melakukannya lewat command prompt, namun ada sedikit resiko. Ada  kemungkinan proses ini akan menyebabkan kerusakan permanen pada seluruh  data dan sistem operasi di dalamnya, maka lakukan back up data terlebih  dahulu. Jika sudah, buka command prompt melalui menu start kemudian  run, ketikkan cmd dan enter. Ketik perintah “convert x:\ fs:ntfs”  (tanpa tanda petik, dan huruf x adalah drive yang akan di convert).  Ikuti semua proses hingga selesai dan restart komputer, dan Anda akan  mendapatkan format NTFS setelah komputer boot up.
Selamat mencoba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar